Tuesday, August 7, 2007

Hamburger Bikin Beckham Dimarahi Pelatih


Los Angeles - Debut untuk LA Galaxy belum dijalani, David Beckham malah sudah kena semprot pelatihnya. Bukan karena dia masih absen membela tim barunya, tapi gara-gara hamburger!

Sisa-sisa cedera yang masih belum pulih sepenuhnya menghambat Beckham menjalani laga resmi perdananya untuk Galaxy. Buat pelatih Frank Yallop, absennya Beckham tidaklah sampai membuat dirinya hilang kesabaran. Lagipula tidak ada gunanya memaksa pemain yang belum pulih untuk merumput.

Lain urusannya kalau sang bintang mengudap sembarang makanan. Apalagi kalau itu adalah junkfood semacam hamburger, yang sama sekali bukan penganan kaya gizi atau penuh nutrisi. Tak ayal, Beckham pun mengaku dimarahi pelatihnya karena tertangkap kamera sedang menyambangi sebuah restoran penyedia makanan cepat saji.

"Sialnya para fotografer mengabadikan saya saat sedang makan di tempat yang tidak selayaknya, mengingat saya adalah seorang atlet," tutur mantan kapten timnas Inggris itu seperti dilansir The Sun.

Selain masalah foto yang mengundang kemarahan Yallop, Beckham juga pernah punya pengalaman buruk lain yang turut melibatkan para fotografer di sebuah kedai makan.

Ingin menjaga privasi dan menjauhi kilatan blitz, dia dan istrinya Victoria, menyelinap lewat pintu belakang restoran itu. Namun pasangan selebriti tersebut malah disambut cemoohan para paparazzi yang kesal karena kehilangan momen bagus.

Bayern: Coba 'Messi', Baru Beli

Munich - Bayern Munich membantah sudah merogoh kocek buat pemain 13 tahun asal Peru, Pier Larrauri. Pemain berjuluk 'Lionel Messi Baru' itu memang akan ke Die Roten, tapi belum dibeli.

Semula, Bayern dikabarkan sudah bersepakat dengan Pier Larrauri dalam kontrak jangka panjang, yang akan membuatnya bermain untuk klub raksasa Jerman itu. Namun hal itu kini disanggah Manajer Umum Bayern, Uli Hoeness.

"Cerita itu dilebih-lebihkan: dia hanya akan datang ke dan bermain untuk salah satu tim pemain muda kami musim ini, hanya itu saja," klarifikasi Hoeness seperti dikutip dari AFP, Selasa (7/8/2007).

Menurut Hoeness, pihaknya sama sekali malah belum merogoh uang untuk membeli pemain muda berbakat itu. "Kami tidak meneken kontrak dan belum ada uang yang dibayarkan. Kami akan lihat di akhir tahun ini jika dia cukup bagus untuk terus di Bayern."

Kabar dibelinya Larrauri oleh Bayern pertama kali dicetuskan oleh Jaime Noriga yang adalah Presiden Esther Grande de Bentin, klub tempat Larrauri bernaung. Saat itu dia mengklaim bahwa pemainnya sudah menandatangani kontrak dengan Bayern.

Bayern kemudian menyanggah kabar itu sebelum Hoeness akhirnya menyatakan Larrauri memang menuju Munich, walau bukan berstatus sebagai pemain permanen.

No comments: