Beberapa hari ini saya mengalami beberapa hal yang unik seorang tim saya bertanya, "pak enak ya jadi bapak tinggal menyusun jadwal, memberi instruksi dan mengevaluasi kerja kami" suatu pernyataan yang awalnya membuat saya terkejut dan sedikit kesal. memang kita hidup kadang saling memandang orang lain. terkadang saya pun melihat kehidupan orang lain lebih enak dibanding dengan kehidupan saya. Benarkah seperti itu? dan dalam hati saya berkata sudah lah jadilah diri sendiri.
Memang yang namanya rumput tetangga itu selalu lebih hijau dibandingkan rumput di halaman sendiri. Itu artinya orang lain sepertinya selalu lebih baik dari diri kita sendiri. Tapi apa iya sih begitu? Boleh jadi, perasaan tersebut lahir akibat salah satu kebiasaan manusia yang tidak pernah bosan membandingkan dirinya dengan orang lain.
Hidup kita tentu akan menderita jika merasa diri sendiri selalu lebih rendah dan kecil. Maka, tidak akan tenang hidup jika kita selalu membanding-bandingk an diri sendiri dengan orang lain dan menganggap orang lain lebih hebat. Apalagi, jika kita kemudian secara membuta mencoba menjadi orang lain.
ungkapan yang menganjurkan untuk "menjadi diri sendiri" tampaknya lebih ditujukan agar kita jangan terlalu memaksakan diri untuk sama seperti orang lain. Setiap orang adalah unik, tidak ada dua individu yang sama, karenanya kita tidak perlu berkecil hati apabila kita tidak seberuntung orang lain (misalnya).
Menurut saya, saat ini kita tentunya sudah menjadi diri sendiri. Bisa saja tindakan-tindakan yang kita lakukan terpengaruh dari orang-orang tertentu, namun perilaku kita akan mencerminkan siapa diri kita yang sebenarnya. Sepintar-pintarnya kita menirukan orang lain, atau sedemikian kuatnya pengaruh orang lain terhadap diri kita, tindakan yang kita lakukan adalah murni dari kita sendiri, dengan kata lain ¨C itulah diri kita sendiri.
Menjadi diri sendiri membuat Anda memiliki fondasi kepribadian yang kuat. Memang, untuk menjadi diri sendiri tidaklah mudah.Menjadi diri sendiri seperti apa
1. JADILAH PRIBADI YANG BERBEDA
Menjadi diri sendiri yang berbeda dan unik. Setiap orang memiliki ciri khas dan karakter masing-masing. Hal ini menyiratkan bahwa di satu sisi Anda memiliki kelebihan yang tidak dimiliki oleh orang lain tetapi di sisi lain Anda juga mempunyai kekurangan dibanding orang lain. Jadi jadilah diri sendiri yang berbeda dan luar biasa.
2. JANGAN MENYESALI DIRI
Memang pada dasarnya kita adalah berbeda dengan orang lain, kita memiliki kelemahan atau kekurangan Namun jangan sekalipun menyesalinya. Tak perlu repot membandingkan kekurangan Anda dengan kelebihan orang lain. Karena disamping kekurangan, Anda juga punya potensi lain dan
kelebihan. Dan jangan sampai Anda menempuh 'jalan pintas' untuk merubah diri Anda. Lebih baik gali kelebihan Anda untuk menutupi kekurangan Anda.
3. HARGAI DIRI SENDIRI
Berpikirlah positif tentang diri Anda. Sekalipun Anda punya kekurangan, Anda tidak boleh menilai buruk dan membenci diri sendiri. Jika Anda selalu dibayang-bayangi kelemahan Anda, Anda akan kesulitan menerima dan menghargai diri sendiri. Maka Anda harus memulainya dari diri Anda. Jika Anda saja sudah tidak menghargai diri sendiri, bagaimana dengan orang lain.
4.Berhenti membandingkan diri Anda dengan orang lain.
Standar ideal kadang membuat kita lupa sosok diri kita yang sesungguhnya. Banyak dari kita terus mengejar standar-standar itu hingga kita terus merasa tidak puas dengan keadaan kita yang sesungguhnya. Kita terus dimanjakan oleh fantasi menjadi orang lain. Banyak pria dan wanita terus menerus membandingkan diri mereka dengan orang lain untuk melihat apakah mereka lebih pintar, lebih langsing, ahli, kharismatik, bijaksana, cantik, bergairah dan sebagainya.
Kita perlu menghentikan kebiasaan-kebiasaan seperti itu, bila Anda ingin menjadi diri sendiri. Ingatlah hanya satu diri Anda yang unik yang lebih sempurna dibandingkan menjadi orang lain yang hebat sekalipun.
5.Bergembira dengan siapa diri Anda.
Bergembiralah, tidak perlu malu dengan keadaan Anda saat ini. Anda tidak perlu menjadi orang lain untuk melakukan apa yang Anda dapat lakukan, lakukan saja bila kesempatan terbuka untuk Anda. Arthur Schopenhaeur menulis; manusia merampas tiga perempat potensi mereka hanya karena mereka berusaha menjadi orang lain.
6.Memberi izin terhadap diri sendiri untuk gagal.
Kegagalan yang Anda alami membuat Anda putus asa, setiap kali Anda mengingatkannya membuat Anda menjadi stres. Anda tidak pernah memasukan kata gagal dalam kamus pribadi Anda. Akibatnya akan terus menyalahkan diri Anda sendiri.
Berhentilah menyalahkan diri Anda sendiri, dengan demikian memberikan kesempatan buat diri untuk berkembang. Rasa bersalah akan membuat pikiran Anda menjadi sempit dan semakin susah buat Anda menemukan gagasan yang terbaik.
Menjadi diri Anda sendiri akan membuat diri Anda semakin besar rasa hormat kepada orang lain, semakin Anda mengerti diri sendiri maka Anda akan lebih mengerti sikap dan pengertian terhadap hak-hak orang lain. Misalnya, bila Anda mudah tersinggung maka tentunya akan bersikap tidak akan membuat orang lain tersinggung. Inilah yang saya maksudkan sebagai pembinaan diri setelah melalui tahap pencarian jati diri dulu.
Menjadi diri sendiri adalah sebuah pilihan untuk memanfaatkan setiap potensi yang dimiliki, bukan hanya untuk dinikmati sendiri. Bukan pula untuk diumbar tanpa makna. Setiap orang berbeda, setiap orang lahir, tapi pilihan untuk jadi dirinya atau tidak. Tapi memilih menjadi diri sendiri-meski orang bilang apa-adalah pilihan bijak untuk menghadapi hidup.bahwa kita sebenarnya tidak perlu menutup-nutupi keadaan kita yang tidak perlu ditutupi.
Di tengah-tengah kehidupan kita menemukan bahwa sering "lebih aman" bagi kita memilih untuk "menutupi diri" daripada harus membuka keberadaan kita, baik itu pendirian, perasaan, maupun kelemahan dan kesalahan kita. Penyebabnya, karena tidak jarang dari kita yang mengalami luka akibat penolakan yang dilakukan oleh lingkungan kita masing-masing, baik itu di dalam rumah tangga, keluarga, sekolah, kampus, maupun tempat kerja kita. Kita menemukan bahwa lingkungan kita seringkali tidak seramah yang kita harapkan atau inginkan. Akibatnya, menutup diri dan tidak jarang "berpura-pura", merupakan alternatif yang lebih aman yang sering kita pakai untuk menghadapi suatu keadaan yang tidak menyenangkan.
Melalui tulisan ini, saya ingin anda mengerti bahwa ada suatu kekuatan yang sangat besar yang mampu menyentuh dan mempengaruhi kehidupan orang lain sedemikian dalam, yaitu pada saat anda menjadi diri sendiri.
Menjadi diri Anda sendiri berarti Anda berhenti berpura-pura menjadi orang lain, Anda tidak lagi takut tidak memenuhi harapan orang lain. Ini bukan berarti bahwa Anda tidak mempedulikan pikiran-pikiran orang lain. Tentu saja Anda peduli, hanya saja Andalah yang mengarahkan kehidupan Anda sendiri. Anda sendirilah yang mengatasi rasa ketakutan itu dari pilihan-pilhan yang ada. Ketulusan adalah hal utama, Anda dapat menerima dari sisi baik dan buruk dari diri Anda sendiri
"Being real, being human, being yourself, the first step in becoming to succes."
Depok 22 April 2005
Http://erwin- arianto.blogspot .com
Start Earlier, Gain More
Start Earlier, Gain More
Oleh: Hingdranata Nikolay
Sejak berusia 6 tahun, saya sudah harus bangun pagi-pagi, termasuk di hari libur, untuk membantu orang tua saya mengoperasikan toko kecil kami. Rata-rata toko di lingkungan kami buka jam 8, dan orang tua saya selalu ingin buka lebih pagi. Dan dengan pemikiran seorang anak standard pada saat itu, kadang saya kesal harus membuka pintu jam 6 pagi karena ketukan pintu, sebagaimana diwajibkan orang tua saya, hanya untuk melayani seseorang membeli sebatang rokok, atau kadang sebotol minyak angin, kadang sebungkus terigu. Dan yang paling berat adalah liburan, karena saat itu, sebagaimana anak-anak sekolah, saya juga ingin bisa bangun telat dan menikmati tidur lebih panjang. Well, saya ingat beberapa kali saya diijinkan, tapi lebih sering akan dicubitin supaya bangun pagi. Tidak itu saja, saat toko-toko pada umumnya sudah tutup pada pukul 6-7 petang, toko kami kadang baru tutup jam 8.
Pengalaman seperti di atas ternyata besar pengaruhnya pada masa dewasa saya. Saya teringat pekerjaan pertama saya di sebuah bank swasta di Juanda. Saya bisa naik bus RMB55 jurusan Rawamangun-Pasar Baru pagi-pagi sekali, dan tiba di kantor jam 6:30, kadang jam 6. Sering saya datang duluan dari pembuka pintu. Sampai sekarang, saya termasuk 'morning person' yang bangun pagi-pagi dengan semangat, dan mulai bekerja pagi-pagi sekali dengan senang hati. Saya benar-benar menikmati mulai bekerja di pagi hari. Bahkan saat mengetahui sebuah ungkapan yang mengatakan 'Memulai hari lebih pagi akan mendapatkan hari lebih panjang', saya benar-benar menikmati hari yang memang terasa lebih panjang. I guess, konsep relatifitas Einstein mengenai waktu benar-benar saya nikmati. Karena saya benar-benar melihat dan merasakan bahwa saat saya START EARLY, saya GAIN MORE. Apakah para sahabat I2 juga merasakan bahwa hari terasa lebih pendek saat kita bangun siang? Atau pada saat Anda memulai sebuah tugas atau proyek EARLY, seolah akan ada banyak waktu spare yang tersedia? Dan waktu serasa begitu mencekik saat kita memulai sesuatu begitu LATE?
Kemarin, saat memfasilitasi training untuk anak-anak SMU, saya begitu bahagia karena bisa memberikan mereka EARLY START dalam belajar mengenai diri mereka, hubungan dengan orang lain, goal setting, respek, konruensi dan kejujuran, dan lain-lain. Teknologi berpikir dan berperilaku seperti yang sekarang saya install di tubuh saya, tidak saya kenal sampai late 20's. Saya hanya bisa membayangkan saat anak-anak ini, dalam usia remaja, sudah melakukan START untuk belajar menyusun masa depan mereka dan mengkreasikan realitas kehidupan mereka sendiri, bagaimana DAHSYAT-nya hidup mereka nanti!
Saat saya teringat anak saya, Shenka, saat ini berusia 4 tahun, mampu memahami dan bercakap dalam Bahasa Inggris, walau kosa katanya masih terbatas, saya sadar betapa EARLY ia mulai belajar Bahasa Inggris. Dan kalau saya belajar Bahasa Inggris saat menginjak SMP, sedangkan ia pada usia 4 tahun sudah mengenalnya, dengan bimbingan, konsistensi, dan disiplin belajar yang tinggi, saat ia nanti menginjak usia saya saat ini, saya yakin sepenuhnya ia akan GAIN MORE dibanding yang saya mampu dan tahu sekarang. Saat ia START EARLY, ia punya lebih banyak waktu untuk menambah sumber dayanya.
Ada banyak PILIHAN untuk GAIN MORE. Salah satu PILIHAN untuk GAIN MORE, adalah START EARLIER.
antara mencintai dan mengagumi,,,,,,!!! ^_^
Ketika kamu mencintai seseorang, waktu yang kamu habiskan dengannya
merupakan bahagia yang tak terlukis
Ketika kamu mengagumi seseorang, waktu yang kamu habiskan dengannya
merupakan bahagia yang bisa terucap
Ketika kamu mencintai seseorang, masa yang terlalui adalah masa
yang ingin kamu ulang dengan bahagia yang sama
Ketika kamu mengagumi seseorang, yang terlalui adalah masa yang
ingin kamu ulang dengan senang yang sama
Ketika kamu mencintai seseorang, jauh dilubuk hatimu... sebenarnya
kamu menyimpan keinginan memilikinya
Ketika kamu mengagumi seseorang, jauh dilubuk hatimu... sebenarnya
kamu menyimpan tanya adakah yang sepertinya
Ketika kamu mencintai seseorang, kadang seseorang itu menghindarimu
agar kamu tak terluka meski dia tahu cintamu tak harus milikinya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kadang seseorang itu
menghindarimua agar kamu tak jatuh cinta padanya meski dia tahu
rasamu tak selalu berujung cinta atau mungkin dia takut jatuh hati
padamu
Ketika kamu mencintai seseorang, air matamu akan berlinang ketika
dia meninggalkanmu
Ketika kamu mengagumi seseorang, kecewamu yang mengalir deras
ketika dia meninggalkanmu
Ketika kamu mencintai seseorang, kamu bisa saja tak lagi
memikirkannya terlebih ketika kamu mencintai seseorang yang baru
Ketika kamu mengagumi seseorang, meski kamu jatuh cinta berkali-
kali dengan orang lain bisa saja kamu tetap menyimpan kekagumanmu
dengannya dan kamu pun juga tahu bahwa disepanjang hidupmu belum
tentu kamu akan menemukan sosok menakjubkan yang menjadi rasi bintang
ketika kamu tersesat
Ketika kamu mencintai seseorang, setiap moment indah itu tak akan
terlupakan
Ketika kamu mengagumi seseorang, setiap kata yang meneguhkan itulah
yang seringkali kamu ulang dihati dan pikiranmu
Ketika kamu mencintai seseorang, ketika kamu kehilangannya. .. dia
masih bisa memberikan inspirasi untuk karyamu
Ketika kamu mengagumi seseorang, ketika kamu kehilangannya
inspirasi itu bisa saja berkurang namun bisa pula tumbuh dari jiwa
yang lain
Ketika kamu mencintai seseorang, sebenarnya kamu ingin hidup
bersamanya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu seringkali ingin berbagi
dengannya betapa hidupmu bahagia hidup dengan orang lain yang kamu
cintai
Ketika kamu mencintai seseorang, kamu tak ingin dia sedih dan
berusaha menghiburnya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu tak ingin dia sedih namun
kadang bingung harus bersikap seperti apa karena takut dia salah
mengartikan sikapmu
Ketika kamu mencintai seseorang, dia bisa menjadi seseorang yang
segalanya bagimu
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia telah menjadi pintu untuk
membuka duniamu yang tersembunyi
Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu tak memerlukan alasan
untuk mencintai
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu selalu butuh alasan untuk
mengaguminya
Ketika kamu mencintai seseorang, hal itu selalu berasal dari hati
Ketika kamu mengagumi seseorang, hal itu merupakan perpaduan antara
hati dan pikiran
Ketika kamu mencintai seseorang, hatimu akan berkata "Dia berbeda
dan aku mencintainya"
Ketika kamu mengagumi seseorang, hatimu akan berkata "Dia berbeda
dan aku ingin sepertinya"
Ketika kamu mencintai seseorang, dia telah menjadi salah satu
alasan mengapa kamu bertahan
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia telah menjadi salah satu
alasan mengapa kamu memiliki semangat
Ketika kamu mencintai seseorang, ketika kamu kehilangannya "ada"
hal-hal yang tak ingin kamu kenang
Ketika kamu mengagumi seseorang, ketika kamu kehilangannya
seringkali ada hal-hal yang ingin kamu kenang
Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu takut dia mengetahuinya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kamu tak peduli apa dia tahu atau
tidak
Ketika kamu mencintai seseorang, kamu ingin berjalan disampingnya
Ketika kamu mengagumi seseorang, menatap jejaknya itu sudah cukup
Ketika kamu mencintai seseorang, yang kamu ingin tahu adalah
bagaimana cara terbaik membuat dia bahagia denganmu
Ketika kamu mengagumi seseorang, yang kamu ingin tahu adalah
bagaimana cara terbaik agar kamu menjadi seseorang yang menyenangkan
baginya
Ketika kamu mencintai seseorang, mungkin kamu pernah berkali-kali
jatuh cinta dalam suatu rentang waktu
Ketika kamu mengagumi seseorang, dalam rentang waktu yang sama
belum tentu kamu berkali-kali mengagumi orang lain dengan sudut
pandang yang sama
Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu tak peduli dengan
sikapnya. Yang kamu tahu kamu mencintainya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kadang kamu tak peduli dengan
sikapnya. Yang kamu tahu kamu mengaguminya
Ketika kamu mencintai seseorang dan bila dia berkorban sesuatu
untukmu kamu akan lebih mencintainya
Ketika kamu mengagumi seseorang, dan bila dia berkorban sesuatu
untukmu, kamu ingin membalas kebaikannya
Ketika kamu mencintai seseorang, kadang cintamu akan kamu simpan
dalam hati dan kamu rela menunggunya selamanya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kekaguamanmu akan tetap hidup
sampai waktu yang kamu sendiri tak mengetahuinya dan kamu tak perlu
menunggu untuk kekaguman itu
Ketika kamu mencintai seseorang, kadang kamu melihat fotonya karena
kamu sedang rindu, sebel, mengenang, ingin berbicara dengannya dan
alasan lainnya
Ketika kamu mengagumi seseorang, kadang kamu melihat fotonya seolah-
olah dia sedang berbicara padamu untuk memberikanmu semangat
Ketika kamu mencintai seseorang, kadang dia ingin tahu betapa dia
sangat memperhatikanmu
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia akan seringkali terdiam namun
sebenarnya dia peduli terhadapmu
Ketika kamu mencintai seseorang, semua sikapmu dianggap wajar
Ketika kamu mengagumi seseorang, sikapmu kadang dainggap berlebihan
Ketika kamu mencintai seseorang, dia terlintas dipikiranmu karena
kamu menyukainya
Ketika kamu mengagumi seseorang, dia terlintas dipikiranmu karena
kamu ingin tahu apa, bagaimana dan seperti apa jalan dan pandangan
baik darinya yang ingin kamu ikuti
Ketika kamu mencintai seseorang, kamu bisa menemukan getaran hati
Ketika kamu mengagumi seseorang, yang kamu temukan hanya cerah
tanpa getar seperti kamu mencintai seseorang
Tidak semua orang bisa kamu cintai dan kamu kagumi
Tidak semua orang dari yang kamu cintai bisa kamu kagumi
Tidak semua orang dari yang kamu kagumi bisa kamu cintai
Antara mencintai dan mengagmi, keduanya memang terlihat hampir sama
namun sebenarnya snagat jauh berbeda
Tidak semua orang mencintai kita dan tidak semua orang mengagumi
kita. Yang mencintaimu bisa saja lebih dicintai orang lain dan yang
mengagumimu bisa saja lebih dikagumi orang lain. Apapun itu
bentuknya, intinya sama bahwa dengan semua itu hidup kita akan terasa
lebih bermakna. Kadang dari hal kecil yang kita abaikan merupakan hal
besar yang tak ingin dilupakan orang lain disepanjang hidupnya meski
kamu telah melupakannya. Mencintai dengan wajar dan mengagumi dengan
wajar... kebahagiaan dari dua rasa itu akan unik membawamu dalam
hidup penuh warna.
************ ***
Rijkaard: Barca Pantas Difavoritkan
Barcelona - Walau hanya memetik hasil imbang di Nou Camp, Frank Rijkaard merasa pencapaian timnya makin membuat orang yakin Barcelona bisa menjadi juara Liga Champions musim ini.
Performa pantang menyerah Samuel Eto'o cs yang menjadi alasan pelatih asal Belanda itu optimis dengan peluang timnya.
"Kami bermain baik dan telah melakukan segalanya yang kami bisa, namun peluang masih terbuka. Mereka (Manchester United, red) juga tahu jika kami bisa mencetak gol di kandang mereka, maka semuanya akan menjadi lebih rumit," ujar Rijkaard.
"Sekarang akan makin banyak orang yang meyakini bahwa kami bisa lolos," lanjutnya seperti dilansir Goal.
Dan untuk menjawab keyakinan itu, Rijkaard hanya perlu mencuri kemenangan di Old Trafford midweek mendatang, atau minimal seri 1-1.
"Tidak akan mudah, tapi dengan tim seperti ini, dan bila kami bisa mempertahankan level permainan dan organisasi tim, maka kami memiliki peluang (untuk lolos)," tambah Rijkaard.
Negative Football ala MU
Barcelona - Penampilan Manchester United di Nou Camp benar-benar berbeda. Sepakbola menyerang yang biasa dianut Wayne Rooney cs berubah menjadi negative football yang membosankan.
Jika memburu hasil, apapun memang dihalalkan. Mulai dari aksi diving, menahan bola berlama-lama, ekstra bertahan, mencurangi lawan atau menyerang frontal dengan berharap sedikit keberuntungan.
Khusus untuk MU saat berlaga di kandang Barcelona (24/4/2008) dinihari tadi, gaya yang dipakai menjadi negative football. Entah karena Los Azrulganas yang benar-benar tampil menekan dan tidak membuat tim tamu memiliki kesempatan menyerang, atau memang strategi itu yang disiapkan Alex Ferguson, yang pasti penampilan MU cukup membosankan.
Khusus untuk alasan terakhir sepertinya tidak cukup berdasar. Jika melihat starting eleven yang diturunkan Fergie, strategi bertahan bukanlah satu pilihan, melainkan keterpaksaan. MU terpaksa bertahan.
Dengan komposisi Rooney-Carlos Tevez di lini depan, plus Cristiano Ronaldo sebagai penyerang lubang dan Paul Scholes sebagai penyeimbang sekaligus pengatur serangan, MU sebenarnya menganut paham menyerang.
Bandingkan skuad MU saat melawan Blackburn Rovers di akhir pekan, atau Arsenal dan Liverpool di ajang Premiership, semuanya nyaris sama. Namun dalam laga di Nou Camp, strategi itu mentah karena permainan kolektif Barca.
"Pertandingan yang alot. Barcelona tampil bagus, dengan banyak mempertahankan bola. Tapi kami juga bertahan dengan baik," ungkap Cristiano Ronaldo seakan membenarkan strategi timnya dinihari tadi kepada Sky.
Imbasnya, pertandingan berjalan membosankan. Dari catatan statistik pun Barca begitu dominan. Aroma negative football pun sangat terasa di laga ini dengan MU yang menjadi sorotan.
Namun MU sukses dengan strategi 'dadakan' mereka. Tak ada satu bola pun yang lepas dari kawalan Edwin van der Sar hingga usai pertandingan yang membuat MU mengantongi keuntungan untuk leg kedua midweek depan.
Yang jadi pertanyaan, apakah strategi itu bakal dipakai lagi minggu depan? Oleh kedua tim, sepertinya tidak. Soalnya kemenangan menjadi hal yang wajib diraih jika ingin melenggang ke babak final.
Duel Ronaldo Versus Messi
Jakarta - Laga Barcelona kontra Manchester United acap disebut-sebut akan jadi duel Lionel Messi kontra Cristiano Ronaldo. Usai laga berakhir 0-0, siapa di antara kedua pemain itu yang layak disebut "pemenangnya"?
Di Nou Camp, Kamis (24/4/2008) dinihari WIB, baik Messi atau Ronaldo sama-sama tak kuasa membantu timnya meraih kemenangan, ataupun gol. Peluang terbaik dimiliki Ronaldo dengan tendangan penalti yang gagal diceploskannya ke dalam gawang Barca.
Dalam pertandingan, Ronaldo ditempel ketat lawan. Saat peluit tanda pertandingan dimulai baru dibunyikan, Rafael Marquez sudah menunjukkan kalau Barca sama sekali tak berniat memberikan ruang sedikitpun buat pemain 23 tahun itu. Tekelnya sudah "dihadiahkan" kepada bintang Portugal tersebut pada detik ke-30.
Tak lama berselang, bola hasil sepak pojok mengarah ke Ronaldo dan diteruskan dengan tandukannya. Gabriel Milito yang melakukan penjagaan pun menyentuh bola sehingga wasit menunjuk titik putih, yang akhirnya gagal dituntaskan Ronaldo.
Meski terus dikawal ketat, pemakai kostum nomor tujuh itu juga senantiasa bergerak untuk membuka ruang di pertahanan Barca. Hasilnya, Marquez pun harus melanggarnya sesaat sebelum jeda dan diganjar kartu kuning. Ini membuat bek asal Meksiko itu harus absen di laga berikutnya karena akumulasi kartu.
Meski pada akhirnya tak bisa berbuat banyak untuk mengubah hasil, Ronaldo tetap dipuji. "Itu penampilan yang bagus darinya," puji pelatih Portugal Luiz Felipe Scolari yang menonton pertandingan tersebut, seperti dilansir AFP.
Sementara Messi, yang baru pulih dari cedera paha, relatif tidak mendapat penjagaan ketat dan tekel-tekel lugas dari lawan, seperti layaknya Ronaldo. Beberapa aksi bintang Argentina itu juga bisa menghadirkan peluang di sekitar area gawang MU.
Pemain yang belum genap 21 tahun itu juga tidak jarang mempermalukan para pemain MU dengan kelincahannya menggiring "si kulit bundar". Di paruh pertama pertandingan, dia bahkan mampu melewati bek tangguh MU, Rio Ferdinand.
Namun demikian, tidak seperti Ronaldo yang bermain penuh, Messi ditarik keluar di menit 62 karena sudah kepayahan. Sepertinya dia memang belum benar-benar bugar usai cedera menderanya.
"Minggu depan di Old Trafford, dia akan sepekan lebih bugar dan kalaupun dia tak bertahan selama 90 menit, Messi akan memiliki dampak yang lebih besar, saya yakin," tegas rekannya, Xavi.
Dengan hasil pertandingan yang tanpa gol, mungkin setiap orang punya pertimbangan masing-masing siapa yang layak jadi pemenang duel Messi kontra Ronaldo. Yang pasti, jika saja Ronaldo bisa menuntaskan tendangan penaltinya dengan baik, pilihan dengan mudah niscaya jatuh kepadanya.
Menurut Anda?
Beberapa Poin Statistik Kedua Pemain di partai Kamis (24/4/2008) dinihari WIB, Menurut Eurosport:
Messi: satu tendangan tapi tak ada yang mengarah ke sasaran; 38 umpan akurat; tiga umpan buruk; satu kali dilanggar.
Ronaldo: lima tendangan tapi tak ada yang mengarah ke sasaran; 12 umpan akurat; tiga umpan buruk; empat kali dilanggar.
Thursday, April 24, 2008
Sudahkah anda Menjadi Diri Sendiri
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment